Materi Lomba Rancang Bangun Produk Informasi Perpustakaan dan Sains Informasi

Perlombaan rancang bangun produksi informasi adalah kegiatan lomba yang memiliki tujuan untuk mendesain ulang informasi dalam bentuk lain untuk dapat menjadi alternative dalam memaparkan informasi. Pengemasan informasi dapat berupa infografis, videografi, dan hal kreatif lainya.

Tujuan diadakannya lomba ini adalah untuk membangun kreatifitas serta mengembangkan nilai kompetitif, kejujuran dan sportivitas antar anak bangsa khususnya dalam melakukan rancang bangun produk informasi. Peserta lomba bebas berkreatifitas dalam mencitpakan karya yang berhubungan dengan lomba rancang bangun produk informasi.

 

Tanggal Penting

: Batas akhir pendaftaran 6 Desember
: Pelaksanaan Lomba 10 Desember

 

Syarat dan Ketentuan Lomba:

  1. Peserta lomba adalah perorangan yang masih berstatus Mahasiswa dan siswa/I SMA/SMK.
  2. Satu kelompok maksimal 3 orang
  3. Karya original belum diikutsertakan dalam lomba sejenis
  4. Isi tidak mengandung unsur SARA, pornografi, & promosi
  5. Apabila peserta melanggar peraturan akan terancam di diskualifikasi.
  6. Mengisi Link yang telah disediakan dan melakukan pendaftaran ke web https://wican.widyatama.ac.id/
  7. Keputusan dewan juri tidak bisa diganggu gugat.

 

Sub tema:

  • Infopreneur dalam bidang pendidikan
  • Infopreneur dalam bidang sosial budaya dan pariwisata
  • Infopreneur dalam bidang ekonomi kreatif
  • Infopreneur dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi
  • Infopreneur dalam bidang kesehatan

Adapun konten yang perlu ditampilkan dalam rancang bangun produk informasi antara lain:

Tahap 1: Persiapan (Preparation)

Tahap 2: Penyelidikan (Investigation)

Tahap 3: Transformasi (Transpormation)

Tahap 4: Penetasan (Incubation)

Tahap 5: Penerangan (Illumination)

Tahap 6: Pengujian (Verification)

Tahap 7: Implementasi (Implementation)

 

Mekanisme lomba:

  1. Peserta lomba mengisi link yang telah di sediakan di famlet dan melakukan pendaftaran di web https://wican.widyatama.ac.id/
  2. Melakukan pendaftaran & pembayaran ke rekening rektorat Widyatama (harap konfirmasi pembayaran ke https://bit.ly/BuktibayarPSI )
  3. Semua produk lomba dikirim ke email libinfo@widyatama.ac.id batas waktu 6 Desember 2020
  4. Lomba akan di laksankan pada tanggal 10 Desember 2020 dan peserta lomba mempresentasikan hasil dari produk yang telah dikirim selama 4 menit (tentative sesuai jumlah peserta lomba)
  5. Pengumuman lomba akan di infokan satu hari setelah lomba berlagsung.
  6. Pengumuman pemenang akan di lakukan secara simbolis.
  7. Untuk piala pemenang lomba akan di kirimkan ke alamat masing-masing dan nominal uang akan di transfer.